Spesifikasi Kebutuhan

Logo Spesifikasi Kebutuhan
Unsplash/Software Requirement Specifications

Spesifikasi kebutuhan merupakan salah satu aktivitas yang dilakukan ketika merekayasa kebutuhan. Lebih tepatnya lagi, spesifikasi kebutuhan merupakan proses memformalisasikan sekumpulan kebutuhan, baik fungsional maupun non fungsional dari suatu sistem yang hendak dibangun. Dalam penggunaanya, spesifikasi kebutuhan bertujuan untuk :
1. Menyediakan umpan balik kepada konsumen
2. Memecah permasalahan ke dalam komponen yang lebih kecil
3. Masukan untuk tahap spesifikasi rancangan
4. Memudahkan pengecekan validasi produk

Spesifikasi kebutuan juga memberikan manfaat dalam penggunaanya, yaitu :
1. Sebagai dasar persetujuan antara konsumen dan supplier tentang hal-hal apa saja yang dapat ditangani oleh perangkat lunak yang akan dibangun
2. Mengurangi usaha yang harus dikeluarkan dalam pembangunan perangkat lunak
3. Dasar untuk perkiraan biaya dan jadwal
4. Panduan untuk proses validasi dan verifikasi
5. Memfasilitasi pergantian pengguna maupun tim perancang
6. Pengembangan lebih lanjut

Terdapat beberapa kategori dalam spesifikasi kebutuhan, yaitu :
1. Kemudahan pemeliharaan
2. Kemudahan verifikasi
3. Kelengkapan
4. Kebenaran
5. Konsistensi
6. Kejelasan
7. Kemudahan pelacakan
8. Kemudahan perubahan
9. Kemudahan membaca
10. Kemudahan penggunaan

Spesifikasi kebutuhan juga kami terapkan pada kasus pengembangan sistem atau perangkat lunak kami yaitu :
Judul : Pembuatan sistem informasi penjualan berbasis desktop pada Toko Mainan Anak Dana Sentosa.
Deskripsi       : Sistem informasi atau software yang digunakan untuk melakukan kegiatan transaksi 
atau pembelian mainan pada Toko Mainan Anak Dana Sentosa.

Hasil dan Pembahasan :

Terdapat 8 Kasus atau Proses inti, yaitu :
1. Kelola Data Produk
2. Pendaftaran
3. Login
4. Pemesanan
5. Pembayaran 
6. Pengiriman Barang & Bukti Transaksi
7. Logout
8. Pembuatan Laporan Penjualan

Penjelasan Kasus atau Proses :
1. Kelola Data Produk
- Pegawai melakukan penginputan data produk ke sistem untuk disimpan dan ditampilkan pada saat proses pemesanan.

2. Pendaftaran
- Konsumen melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu jika belum melakukan pendaftaran. Pada menu pendaftaran, konsumen tinggal memasukkan data diri pada form pendaftaran lalu mengiriman data diri. Data konsumen akan disimpan sistem dan ditampilkan ke pegawai.

3. Login
- Setelah konsumen melakukan pendaftaran atau jika sudah punya akun, konsumen tinggal melakukan login. Pada tahab login konsumen memasukkan data akun yaitu username dan password. Jika data pembeli benar sesuai data pendaftaran, login berhasil lanjut ke proses selanjutnya (pemesanan). Jika data pembeli tidak sesuai dengan data pendaftaran, login gagal (login lagi).

Sub Kasus Atau Proses :
3.1 Lupa Password
- Jika konsumen lupa dengan password atau sandi, konsumen dapat menghubungi admin atau langsung menggunakan menu “Lupa Password”. Kemudian sistem atau admin akan mengirim validasi akun, lalu konsumen mendapat tautan dan dapat mengganti sandi atau password. 

4. Pemesanan
- Setelah login, pada menu tampilan produk atau pemesanan konsumen tinggal memilih produk untuk melakukan pemesanan. Data pesanan akan disimpan oleh sistem.

Sub Kasus Atau Proses :
4.1 Simpan Data Pesanan
- Konsumen dapat menyimpan data produk atau pesanan untuk dibeli kemudian hari dengan cara konsumen memilih produk dan menyimpannya dengan klik “Tambahkan Ke Troly”

5. Pembayaran
- Setelah melakukan pemesanan, konsumen masuk pada menu pembayaran untuk melakukan pembayaran dengan metode pembayaran tertentu dan nominal uang sesuai harga produk yang dibeli.

6. Pengiriman Barang & Bukti Transaksi
- Setelah konsumen melakukan pembayaran, data pembayaran akan disimpan sistem dan ditampilkan ke pegawai. Kemudian pegawai memeriksa produk dan mengirim produk dan bukti transaksi ke pembeli/konsumen.

Sub Kasus Atau Proses   :
6.1 Stok Produk Kurang Atau Habis
- Jika stok produk kurang atau habis, pegawai akan meminta kepada penyuplai untuk menyuplai produk (mainan) baru.

7. Logout
- Setelah melakukan pembayaran atau pembelian, konsumen dapat logout dengan cara klik pada menu informasi pribadi atau informasi akun. Lalu klik opsi logout.

8. Pembuatan Laporan Penjualan
- Saat seluruh kegiatan pemesanan dan pembayaran telah selesai, sistem akan mengolah dan menyimpan data pembayaran yang berisi informasi penjualan. Data ini nantinya akan ditampilkan pada manager atau pemilik toko berupa laporan.

Komentar

Postingan Populer

Kebutuhan Fungsional Dan Non Fungsional

Penjelasan Model-Model Proses Pengembangan Perangkat Lunak

Metode Prototype, Contoh Penggunaan dan Cara Menggunakannya

Metode Extreme Programming, Contoh Penggunaan dan Cara Menggunakannya

Pengujian Perangkat Lunak

Metode RAD, Contoh Penggunaan dan Cara Menggunakannya

Desain Perangkat Lunak

Metode Waterfall, Contoh Penggunaan dan Cara Mengunakannya

Jenis-jenis Perangkat Lunak Atau Software

Elisitasi Kebutuhan